Monday, January 26, 2009

Belajar Fenomena Teknik SEO Yang Benar


Belajar Fenomena Teknik SEO yang Benar mungkin banyak sudah dibahas oleh pakar SEO, Master SEO bahkan blogger-blogger yang ngaku Master SEO (hehehe) tertawa Pictures, Images and Photos, sebenernya pun harusnya saya sebagai newbie blogger juga harusnya tau diri dan ga pantes buat ngomongin SEO :ampun ini apalagi sampai saya kasih judul Belajar Fenomena Teknik SEO yang Benar tapi apa daya kesemuanya ini harus aku lakukan atas dasar pengetahuanku dan penemuanku tentang Artikel Google mengenai Search Engine Optimization Starter Guide (PDF 551kb) >>> wajib di-download ya bagi pecinta SEO semuanya... he3x (keliatan maksa ya!!):sucide . Emang kalo dipikir-pikir Teknik SEO selama ini masih menjadi misteri yang sulit diungkapkan meskipun banyak juga para blogger senior yang berbicara dan banyak mengklaim teknik SEO mereka yang paling benar (mungkin juga sih..!!) :pikir tapi sebagai seorang newbie yang sedang Belajar Fenomena Teknik SEO yang Benar ditengah kebingungan inilah aku juga mau berpendapat menurut dokumen resmi dari Google yang berisi Teknik SEO dan Tips SEO melalui link referensi yang sudah saya sebutkan diatas (PDF 551 Kb). Oh ya Tulisan ini bukan untuk menyaingi para blogger senior yang sudah membahas Teknik SEO yang benar, Fenomena SEO, ataupun Tips SEO yang paling benar :peace tetapi saya semata-mata hanyalah ingin mencegah dan memerangi beredarnya Tips SEO, Fenomena SEO atau Teknik SEO yang tanpa dasar, Optimasi yang ga jelas, dan juga Blackhat.Belajar Dan berikut Tips SEO yang ada pada artikel Google tersebut :

1. Buatlah Judul Yang Unik dan Akurat
Dalam belajar pelajaran Bahasa Indonesia mungkin judul karangan boleh kita buat menggelitik untuk menarik pembaca. Ambil contoh aja sebuah karangan tentang percintaan diberi judul "Ciuman Hangat". ehhh ternyata isinya dari awal ga pernah ada pembahasan mengenai ciuman hangat ini tapi ternyata di akhir cerita menggambarkan bahwa si cewek memberikan ciuman hangat pada foto sang cowok karena si cewek sudah tidak akan pernah bertemu cowoknya itu selamanya...Sedih

Nah dalam pendangan SEO, judul "Ciuman Hangat" sanagt tepat dipakai jika artikelnya membahas Ciuman Hangat, misalnya Caranya, Wujudnya atau malah Tekniknya... he3x (pengen...):basah

Saran Mbah Google :
# Membuat judul yang akurat, unik, dan berbeda-beda untuk setiap halaman.
# Membuat judul yang singkat tetapi jelas.

Nah kesalahan umum yang perlu dihindari dalam SEO adalah :
# Judul default seperti ‘Untitled’ atau nama perusahaan untuk semua halaman (jika nama perusahaan hanya homepage saja tidak masalah).
# Judul terlalu panjang.
# Judul terlalu panjang.

2. Gunakan meta description

Jika Anda terbiasa mengedit HTML, Anda dapat memberikan kata-kata yang sesuai untuk meta description. Pada sebagian direktori bahkan tidak mengindeks halaman, hanya meta description dan meta keywordnya saja yang masuk ke dalam database mereka.

Saran Mbah Google:
# Membuat meta description yang akurat menggambarkan isinya.
# Membuat meta description yang berbeda-beda untuk setiap halaman.

Nah kesalahan umum yang perlu dihindari dalam SEO adalah :
# Membuat meta description yang tidak ada hubungannya dengan isi.
# Membuat meta description hanya berisi keyword (bukan kalimat).
# Meta description terlalu umum.
# Copy-paste isi halaman ke dalam meta description.
# Membuat meta description yang sama untuk semua halaman atau sebagian halaman.

3. Buatlah URL yang baik

Sama seperti yang sudah dibahas di atas, yaitu keyword dalam URL akan turut menentukan posisi halaman tersebut dalam search engine. Misalnya Anda membuat artikel mengenai ciuman hangat, lebih baik menggunakan URL:

http://web-anda.com/ciuman hangat/

daripada

http://web-anda.com/p?12

URL akan muncul dalam hasil pencarian (SERP) dan sering digunakan orang sebagai teks link yang mengarah ke halaman tersebut.

Saran Mbah Google:
# Menggunakan URL berupa kata atau kalimat.
# Membuat struktur direktori (seperti folder dalam windows) sederhana.
# Satu halaman hanya memiliki satu URL.

Kesalahan umum yang perlu dihindari dalam SEO:
# URL terlalu panjang, terlalu umum, atau terlalu banyak mengulang kata kunci.
# Membuat struktur direktori yang kompleks atau tidak ada hubungannya dengan isi.
# Mencampur-adukkan URL, kadang dengan awalan www, kadang tanpa www. Kadang dengan akhiran “/”, kadang tidak. Sebaiknya konsisten.
# Menggunakan perpaduan huruf besar dan kecil, sebaiknya hanya huruf kecil.

4. Buatlah navigasi situs mudah dan sederhana

Mbah Google menyarankan situs dibuat dengan navigasi yang sederhana dari umum ke spesifik. Misalnya pada halaman utama ada “profil perusahaan”, di dalam halaman “profil perusahaan” ada link ke “bidang usaha”, “AD/ART”, “manajemen”, dsb. Di dalam halaman “bidang usaha” ada link ke “off air”, “on air”, dsb.

Saran Google:
# Membuat hirarki navigasi yang simple dan natural.
# Menggunakan link berupa teks dalam navigasi.
# Menggunakan teks yang menyatakan posisi pengunjung sedang dimana (breadcumb), yang memungkinkan pengunjung dapat dengan mudah menuju ke level yang lebih tinggi, misalnya ditampilkan saat ini pengunjung sedang berada di:

profil perusahaan > bidang usaha > off air

# Membuat sebuah HTML sitemap, yaitu sebuah halaman yang di dalamnya terdapat link ke semua halaman atau halaman-halaman penting dalam situs Anda.
# Pertimbangkan jika sebagian URL dihilangkan. Misalnya link ke artikel ini:

http://biongo-blog.blogspot.com/2009/01/belajar fenomena teknik seo yang benar/

Coba pertimbangkan apakah link tersebut valid jika link-nya dipotong menjadi:

http://biongo-blog.blogspot.com/2009/01/


# Membuat halaman 404 yang berguna. Halaman 404 adalah halaman yang ditunjukkan saat pengunjung mengklik atau menulis URL sebuah halaman yang tidak ada di dalam situs Anda. Halaman 404 dapat berisi link ke homepage atau link ke artikel atau halaman yang populer di web Anda.

Nah kesalahan umum yang perlu dihindari dalam SEO adalah :
# Membuat navigasi yang sangat kompleks, misalnya semua halaman saling berkaitan.
# Membuat halaman yang terlalu dalam, halaman tersebut hanya dapat dibuka dengan berkali-kali klik dan membuka halaman lain yang sangat banyak terlebih dahulu.
# Menggunakan banyak gambar dan animasi untuk link (sebaiknya teks).
# HTML sitemap mengandung link yang tidak valid atau tidak terorganisir dengan baik.
# Membiarkan halaman 404 terindeks search engine, hanya pesan singkat “Not Found” atau “Error 404″ tanpa penjelasan, dan menggunakan design yang tidak konsisten misalnya hanya halaman putih.

5. Tawarkan isi dan pelayanan yang berkualitas

Menurut Mbah Google, isi web yang berkualitas adalah kunci utama untuk dapat memperoleh trafik, karena akan menarik pengunjung untuk mengajak temannya ikut melihat web tersebut, baik melalui blog, email, dari mulut ke mulut dan sebagainya.

Saran Mbah Google:
# Menuliskan isi web dengan bahasa yang mudah dimengerti dan topik yang terorganisir.
# Menggunakan kata-kata kunci yang diperkirakan akan digunakan pengunjung yang menjadi target Anda. Misalnya web Anda adalah toko mobil, maka masukkan kata kunci BMW, mobil, mobil bekas, mobil murah, dan kata-kata lain yang kira-kira banyak dimasukkan orang ke dalam search engine. Kata-kata ini harus ada di dalam web Anda.
# Membuat isi yang baru, unik, dan tidak ditemukan pada web lain.
# Membuat isi yang diperuntukkan untuk orang, bukan search engine.

Nah kesalahan umum yang perlu dihindari dalam SEO adalah :
# Banyak error baik secara ejaan maupun tata bahasa.
# Copy-paste dari web atau blog lain.
# Membuat sebuah halaman yang mirip dengan halaman lain dalam satu situs (duplicate content).
# Memasukkan keyword berlebihan, sehingga jika dibaca orang biasa menyebabkan tidak nyaman.
# Memasukkan kata-kata dengan kesalahan ejaan dengan harapan orang yang salah ketik di search engine akan menemukan web kita.
# Membuat teks yang tidak kelihatan bagi pengguna (misalnya karena kecil sekali atau warna teks dengan background-nya sama).

6. Buatlah anchor teks yang baik

Tau ga apa itu Anchor Teks?! coba telpon para Blogger senior itu... Nelpon Gimana dah nemu jawabannya?! Anchor teks adalah teks yang digunakan sebagai link. Teks ini berfungsi sebagai keyword bagi halaman yang dituju. Membuat anchor teks yang baik sangat berguna dalam SEO, baik untuk link yang menuju ke halaman luar maupun link yang menuju ke halaman dalam situs kita sendiri.

Saran Mbah Google:
# Menuliskan anchor teks yang menerangkan isi halaman yang dituju.
# Menuliskan anchor teks yang singkat dan jelas.
# Membuat anchor teks mudah dilihat dan berbeda dengan teks biasa (warna, ukuran, dll).

Nah kesalahan umum yang perlu dihindari dalam SEO adalah :
# Membuat anchor teks yang terlalu umum seperti “click here” atau “klik di sini”.
# Membuat anchor teks terlalu panjang dan anchor teks yang tidak perlu.

7. Membuat heading tag yang baik

Heading tag adalah kode HTML yang menunjukkan kerangka karangan (outline), dimulai dari <h1> sampai <h6>, Heading tag berisi judul artikel, judul bab, judul sub-bab, atau judul point-point penting, tetapi bukan paragraf artikel itu sendiri. Misalnya sebuah artikel tentang bunga sakura:

<h1> adalah judul artikelnya sendiri, misalnya “Ciuaman Hangat”
<h2> adalah judul bab, misalnya “Cara”, “Teknik”, "Wujudnya”
<h3> adalah judul sub-bab, misalnya “Cara Ciuman”, “Keuntungan Ciuman” dsb.

Saran Mbah Google:
# Membuat heading tag sebagai outline yang menyebar terstruktur dengan baik di dalam sebuah artikel

Nah Kesalahan umum yang perlu dihindari dalam SEO adalah :
# Membuat heading tag yang tidak perlu, meloncat-loncat dengan struktur yang tidak jelas.
# Membuat heading tag hanya sekedar agar tulisan enak dipandang, bukan karena strukturnya.
# Meletakkan sebuah paragraf dalam heading tags, sebaiknya berupa kalimat singkat atau judul.

8. Optimasi gambar

Gambar di dalam sebuah web atau blog sangat powerfull dalam SEO. Search engine saat ini tidak bisa mengindeks tulisan yang ada di dalam gambar, tetapi dapat mengindeks atribut “ALT” pada gambar. Teks dalam atribut ALT akan muncul jika pengunjung gambar tidak tertampil di browser baik disengaja untuk mempercepat browsing ataupun tidak disengaja oleh pengunjung.

Saran Mbah Google:
# Menggunakan atribut ALT yang singkat dan jelas menerangkan gambar tersebut.
* Menggunakan nama file yang berisikan deskripsi gambar atau keyword.

Misalnya, lebih baik menggunakan
petarung-seo.jpg, biongo-blog.gif
daripada
image001.jpg, fotoku.gif


# Menggunakan atribut ALT jika gambar tersebut digunakan sebagai link adalah wajib, fungsinya sama dengan anchor teks dalam teks link.
# Meletakkan semua gambar dalam satu direktori tertentu di dalam sebuah situs web.
# Menggunakan tipe file yang umum (JPEG, GIF, PNG, dan BMP).

Nah kesalahan umum yang perlu dihindari dalam SEO adalah :
# Tidak menggunakan atribut ALT.
# Atribut ALT terlalu panjang atau diisi keyword secara berlebihan.

9. Membuat robot.txt yang efektif

Robots.txt adalah file yang memerintahkan search engine BOLEH atau TIDAK mengakses bagian tertentu di dalam situs web. Misalnya pada situs web http://tutorialgratis.net, Robots.txt terletak pada: http://tutorialgratis.net/robots.txt.

Sitemap: http://tutorialgratis.net/sitemap.xml
User-agent: IRLbot
Crawl-delay: 3600
User-agent: *
Disallow: /next/
User-agent: *
Disallow:


Jika pada file robots.txt dimasukkan kode disallow untuk folder tertentu, isi folder tersebut tidak akan diindeks search engine, tetapi dapat muncul dalam hasil pencarian, jika link ke halaman tersebut terdapat di halaman lain (termasuk referrer log). Untuk lebih jelasnya, lihat tutorial robots.txt .

Jadi robots.txt dapat mencegah search engine mengindeks halaman tertentu tetapi bukan mengeblok pengunjung karena pengunjung tetap bisa membukanya jika tahu URL-nya.

Saran Mbah Google:
# Untuk halaman-halaman sensitif gunakan proteksi keamanan tidak cuma robots.txt misalnya htaccess.

Nah kesalahan umum yang perlu dihindari dalam SEO adalah :
# Mengijinkan search result terindeks search engine.
# Mengijinkan halaman-halaman yang mirip terindeks search engine.
# Mengijinkan URL dari proxy server terindeks search engine.

10. Menggunakan atribut nofollow

Membuat atribut rel=”nofollow” pada link akan memerintahkan search engine untuk tidak memberikan ‘reputasi’ dari halaman Anda ke halaman yang dituju. Di mata search engine, sebuah link ke halaman lain akan meningkatkan ‘reputasi’ halaman yang dituju. Semakin tinggi ”reputasi’, maka semakin baik pula posisi halaman tersebut pada search engine.

Nofollow dapat diletakkan sebagai atribut sebuah link (rel=”nofollow”) atau berlaku untuk keseluruhan halaman jika diletakkan pada head (<meta
name=”robots” content=”nofollow”>)

Saran Mbah Google:
# Menggunakan atribut nofollow pada link-link yang dibuat bebas oleh pengunjung, seperti komentar blog, buku tamu, referrer list, forum, dsb.

Nah kesalahan umum yang perlu dihindari dalam SEO adalah :
# Tanpa menggunakan atribut nofollow, blog atau web Anda rawan terdapat link SPAM, link ke halaman SPAM dapat menurunkan ‘reputasi’ web Anda.

11. Promosi web dengan benar

Dengan konten yang baik, link akan terbangun dengan sendirinya, karena orang akan cenderung menuliskannya pada blog atau web sebagai referensi, dibahas, atau dengan sukarela meletakkan link web Anda ke dalam blogroll. Meskipun konten adalah hal yang utama, tidak ada salahnya melakukan promosi web atau blog Anda.

Saran Mbah Google:
# Membuat blog tentang berita dan layanan perusahaan Anda.
# Jangan lupakan promosi offline seperti poster, kartu nama, dan sebagainya.
# Jika Anda sedang bisnis dengan target pasar lokal, promosikan di Google Local Business Centre .
# Bergabung dengan komunitas yang mendukung promosi web Anda.

Nah kesalahan umum yang perlu dihindari dalam SEO adalah :
# Promosi hal-hal kecil yang tidak efesien.
# Bergabung dengan program pertukaran link yang direkayasa (seperti skema piramida).
# Membeli link atau teknik-teknik lain yang tidak sewajarnya.

Yach mungkin ini yang bisa saya bagikan mengenai Belajar Fenomena Teknik SEO yang Benar, maklum kalo ada yang merasa tersaingi atau tersinggung dengan kata-kata saya (namanya juga newbie..). Sekali lagi saya perjelas kalo tulisan ini berdasarkan Artikel Google mengenai Search Engine Optimization Starter Guide (yang linknya ada diatas) dan saya hanya berusaha untuk membagikannya untuk anda semuanya... Muachhh dan karena hari mulai larut, juga untuk menjaga kondisi yang sudah capek ini capek deh Pictures, Images and Photos maka dengan semangat nasional merah putih :indo aku pun ucapkan Thengg kyuu juga selamat menikmati blog ini selagi panas... makan mie

For Master Blogger semuanya peace

NB : Referensi yang lain bisa dilihat juga ada di :
1. Google Webmaster Guideline
2. Google Friendly Sites








No comments:

Post a Comment